Komik ataupun anime bukan lagi hanya untuk Anak-anak

Komik ataupun anime bukan lagi hanya untuk Anak-anak

Uda gede kok masih nonton film kartun ? Itulah pertanyaan yang sering dilontarkan orang tua ketika saya asyik menonton film kartun terutama film kartun jepang atau ngetrennya dibilang anime. Pertanyaan-pertanyaan semacam ini sebenarnya sudah sering didengar terutama untuk kalangan anak muda ataupun remaja karena masih tetap gandrung membaca komik ataupun menonton anime. Ya dapat dikatakan sering terjadi persepsi dimana orang tua menganggap kartun-kartun ataupun komik adalan milik anak-anak. Benarkah demikian?

Anda sendiri pasti dapat menjawabnya. Sebagian komik dan kartun memang diperuntukan bagi anak-anak tetapi sebagian lagi bukan. Kebanyakan komik terutama komik jepang justru memiliki tema yang lebih berat untuk diterima anak-anak Indonesia. Lain halnya dengan komik amerika yang lebih mendidik ataupun khusus ditujukan pada anak-anak.

Saya sendiri pernah membaca suatu artikel mengenai kesalahan persepsi kartun di Indonesia dimana dipaparkan terjadi kesalahan memberikan tontonan kartun yang bukan untuk anak-anak kepada penonton cilik. Saya sendiri mengamati hal ini terutama stasiun TV Indosiar yang menyiarkan banyak sekali kartun serial anak-anak tetapi bukan untuk anak-anak.

Contoh dari siaran Indonsiar :

Gundam Seed, sekilas memang terlihat untuk anak-anak dengan menonjolkan robot yang keren abiz, tetapi ide yang diusung sangat berat. Perang terjadi dimana mana dengan berbagai alasan; kekuasaan ataupun perdamaian. Dan yang pastinya sulit diterima anak-anak.

Air Gear, anime yang menonjolkan perkelahian remaja dengan penyalahgunaan Air Track (sepatu roda dengan motor) dan juga banyak menonjolkan unsur dewasa.

Selanjutnya silahkan nonton sendiri deh…

Yang ingin saya katakan hanyalah komik ataupun kartun juga ditujukan kepada orang tua. Sadarkah Anda?

Banyak yang sudah menyadari besarnya pengaruh komik dan anime dikehidupan kita tetapi ternyata lebih banyak lagi yang tidak tahu. Saat ini sudah ada beberapa hal positif dari komik dan anime itu sendiri yaitu:

- Komik Jepang sangat mengajarkan nilai keberanian, kebaikan, kejujuran dan yang terkenal adalah semangatnya. Nilai ini berpengaruh banyak pada perkembangan karakter remaja dan juga menjadi cerminan untuk yang dewasa.

- Komik memberikan daya imajinasi dan juga dorongan mental kepada pembacanya. Pengarang doraemon Fujiko F. Fujio memberikan inspirasi pada dunia robotic Jepang karenanya tak heran teknologi robot mereka sangat maju.

- Komik sangat efektif untuk mengkomunikasikan sesuatu baik yang sederhana ataupun yang rumit. Bukankah brosur alat elektronik juga sering ditambahkan kartun sederhana untuk menunjukan cara perawatan ataupun penggunaannya? Bukankah iklan justru banyak yang menggunakan kartun meskipun iklan tersebut bukan untuk anak-anak.

- Dan masih banyak lagi lainnya yang belum saya tuliskan disini baik yang belum sempat ataupun yang belum terpikirkan.

Fiuhh.. Komik dan kartun itu sebenarnya untuk semua kalangan bah.. tergantung bagaimana Anda mengkomunikasikannya.

Sekian dan terima kasih.

 

10 Responses to Komik ataupun anime bukan lagi hanya untuk Anak-anak

  1. WT Says:
    saya sependapat dgn penulis bahwa kartun juga memberikan kita satu dasar pijakan untuk bersikap dewasa, bertanggung jawab, heroik dan penuh kasih.
  2. Lily Says:
    hoho saya juga suka baca komik kok..
    emank gak semua komik untuk anak-anak lagi. Dari komik juga bisa belajar banyak hal kok.
    Jadi komik tak hanya bagi anak-anak itu bener ...
    Ahahahaha....
  3. Marius Says:
    itu, mang benar, tapi komik dengan alur cerita yang berat seperti death note, jika sampai ada yang salh mencerna dapa membuat kontroversi. komik ini sempat membuat fenomena di kota2 metropolitan contohnya hongkong dimana terjadi anak2 menulis tentang siapa yang dia inginkan mati lima menit kedepan.
  4. Jimmy Says:
    saya sependapat dengan kata pak wuisan yang sependapat dengan penulis bahwa kartun juga mengajarkan kita untuk bersikap dewasa, bertanggungjawab, heroik dan penuh kasih
  5. aloha! Says:
    Dari sudut pandang pengarang, kartun emang dpt ditujukan ke sapa aja, tdk terbatas pd anak2 saja. Dari sudut pandang anak2 biasanya mrk lbh sk yg animasi2 gitu. Semuanya tergantung pd sudut pandang seseorang dech.
  6. anita Says:
    Kartun memang bukan milik anak2 aja , dari dulu sampai sekarang gw suka kartun baik komiknya maupun film nya.Memang betul kata pak WT kita juga belajar banyak dari komik n kartun.
  7. beauty look Says:
    Yup...setuju banget...komik tidak hny buat anak-anak... g aja mase suka baca komik...
  8. liz_loveness Says:
    yoa'.....
    komik bkn hny utk anak2 aja, malahan g suka bgt bc komik n kl uda bc, duh ampun2 d. coalnya g ketagihan bgt.......
  9. hanny_sun Says:
    wa ga bs bayangin org yg ga baca komik...FREAK!!!
    hahahaha
    nunggu post kamu yg baru d, seru nih!
  10. VENNY ARYAWINARTI Says:
    betul bgt... g aja gak akan bisa hidup tanpa komik, hehehe